Kahitna Tak Menyangka 31 Tahun Berkarya tapi Masih Tenar

Kahitna
Sumber :
  • VIVA/Rintan Puspitasari

VIVA – Sebagai grup musik yang bisa dibilang awet, baik dari segi anggota maupun lagu-lagunya, Kahitna membuktikan bahwa mereka bisa bertahan selama puluhan tahun meski banyak grup band Indonesia datang dan pergi.

Konser Musik, Salah Satu Upaya Hidupkan Industri Hiburan

Lagu-lagu mereka seolah hidup sepanjang masa. Grup band asal Bandung ini tidak hanya dikenal di kalangan remaja 1980-an, tapi juga hingga anak-anak zaman sekarang. 

Lagu cinta hingga patah hati milik Kahitna seolah tetap hidup dan bisa mewakili perasaan mereka yang sedang kasmaran. Band yang dibentuk sejak tahun 1986 ini bahkan tetap kebanjiran job di tahun 2017. Hal tersebut diakui oleh Yovie Widianto usai jumpa pers Peluncuran Stiker Musik Pertama di Indonesia yang digelar di Hard Rock Cafe Jakarta. 

Cara Mario Ginanjar Hormati Penyanyi Idolanya

"Kita dalam satu bulan dari Januari sampai ke Desember, rata-rata show-nya minimal 16 kali show per bulan. Jadi untuk band seperti Kahitna, bahkan di bulan Desember ini 26 kali show, jadi luar biasa," kata Yovie, 21 Desember 2017.

Komposer yang selalu berhasil menelurkan karya-karya romantis ini juga mengakui meski dirinya tak bisa selalu 100 persen ada untuk Kahitna, namun tawaran pekerjaan untuk grup band asal Bandung tersebut sangat luar biasa.

5 Fakta Konser Drive-In Pertama Jakarta, Tepuk Tangan Diganti Klakson

"Walaupun saya sesekali bolos juga karena ada Yovie & Nuno juga, pindah-pindah, tapi Kahitna intensitas manggungnya luar biasa, jadi moga-moga tahun depan bisa lebih memberikan inspirasi buat band-band juga," imbuhnya. 

Lintas Generasi

Meski bisa bertahan hingga puluhan tahun, Yovie sendiri sering tak habis pikir. Bahkan dia sudah tidak tahu lagi siapa segmen penggemar Kahitna. Terlebih setelah mereka meluncurkan album Rahasia Cinta tahun 2016. 

"Kami juga enggak ngerti Kahitna bisa bertahan terus sampai sekarang. Karya-karyanya terus didengarkan sampai lagu-lagu terbaru dengan fans yang berbeda lagi. Umur-umurnya sekarang 15 tahun sampai anak SMP SMA main banyak di Pensi-pensi (pentas seni). Untuk kita keberuntungan yang luar biasa musik kita bisa lintas generasi," ujarnya lagi. 

Kahitna sangat bersyukur dengan kehadiran penggemar yang sangat setia pada mereka selama ini. Bagi band berusia 30 tahun lebih bisa tetap eksis di tengah banyaknya pilihan grup band dengan berbagai genre musik, Kahitna bisa tetap bertahan.

"Kalau lihat jumlah show per bulannya itu, Kahitna untuk band yang sudah berusia 30 tahun lebih tuh menurut saya sangat fantastis banget. Artinya enggak pernah kita pikir sebelumnya." (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya