Drama Korea 'Man Who Dies to Live' Dihujat, MBC Minta Maaf

Man Who Dies to Live
Sumber :
  • MBC

VIVA.co.id – Kontroversi drama Korea Man Who Dies to Live membuat MBC angkat bicara. Melaui akun Twitternya, MBC menulis permohonan maafnya. Drama ini dianggap melecehkan budaya Arab dan Islam.

Drama Thirty-Nine Gak Tayang Minggu Depan, Ini Alasannya

"Man Who Dies to Live adalah sebuah cerita fiktif yang berlatar negara imajiner bernama Bodoantia. Tolong diketahui jika semua nama, karakter, tempat, dan desainnya semua adalah fiktif. MBC tidak punya maksud untuk menyinggung agama, budaya, atau kaum tertentu," tulis MBC.

Stasiun televisi itu pun meminta maaf jika drama ini membuat banyak keresahan bagi para penontonnya.

10 Drama Korea Bikin Nangis, Siapin Tisu Kalau Mau Nonton

"Sekali lagi, tidak ada maksud merendahkan nilai, budaya, dan agama atau kaum Arab dan negara-negara Islam. MBC sangat menyesal dan meminta maaf. MBC akan sangat berhati-hati dalam produksi mulai sekarang dan ke depannya," lanjutnya.

Sejumlah adegan dalam drama ini membuat para fans Muslim internasional geram. Beberapa di antaranya adalah adegan para wanita berbikini yang mengenakan selendang seperti hijab. Meski dihujat, MBC masih melanjutkan tayangan drama tersebut.

Sinopsis Business Proposal, Drama Terbaru Ahn Hyo Seop
Kim Ha Neul dan Kim Sung Ryung

Sempat Ditunda, Ini Sinopsis Kill Heel yang Tayang Malam Ini

 Drama Kill Heel yang sempat tertunda penayangan pada Februari 2022 lalu, akhirnya akan resmi tayang malam ini, 9 Maret 2022

img_title
VIVA.co.id
9 Maret 2022