Prosesi Ritual Pernikahan Ibas-Aliya

Pengajian Jelang Pernikahan Ibas-Ailya di Cikeas
Sumber :
  • VIVAnews/ Muhamad Solihin

VIVAnews - Sejumlah rangkaian acara akan dijalani keluarga besar Presiden Susilo Bambang Yudhoyono sebagai bagian dalam ritual pernikahan putra bungsunya, Edhie Baskoro Yudhoyono, atau yang biasa disapa Ibas. Ibas akan mempersunting Siti Ruby Aliya Rajasa, putri dari Hatta Rajasa, Menteri Koordinator Perekonomian.

Acara dimulai pukul 10.00 WIB dengan kata pengantar dari SBY. Setelah itu dilanjutkan dengan pengajian dan ramah tamah dari pukul 10.15 WIB sampai dengan 10.45 WIB. Kemudian dibagikan bingkisan dari SBY kepada peserta pengajian.

Pada pukul 14.30 WIB akan diadakan pemasangan bleketepe. Presiden SBY dan Ibu Ani Yudhoyono, Agus Harimurti dan Annisa Pohan membawa untaian padi berjalan menuju gapura. SBY memasang bleketepe dilanjutkan dengan membuka selubung pisang. Lalu diadakan pemasangan tuwuhan, Ibu Ani akan menyerahkan untaian padi untuk diselipkan di antara sela-sela tuwuhan. Dilanjutkan dengan meletakkan bucalan.

Lalu, pada pukul 15.00 WIB dengan bertempat di pendopo, akan dilangsungkan acara sungkeman calon pengantin pria kepada kedua orangtua dan pinisepuh. Calon pengantin pria akan berjalan jongkok menuju orang tua terus bersimpuh memohon maaf dan mohon doa restu.

Setelah itu, calon pengantin pria berganti busana untuk menjalani prosesi siraman. Prosesi siraman akan dilakukan oleh kedua orangtua dan pinisepuh. Presiden SBY dan Ibu Ani akan menjemput Ibas dari kamar pengantin dan membimbing menuju tempat siraman.

Yang akan memberikan siraman yakni SBY, Ani, Ageng Sarwo Edhie, Wiwiek, Erwin Sudjono, Titiek Erwin Sudjono, dan Tuti Hadi Utomo. Setelah siraman memecahkan kendi yang tadinya untuk menampung air.

Pukul 16.00 WIB akan dilakukan potong rikmo (pemotongan rambut Ibas). Dilakukan oleh SBY dan Ibu Ani. Selanjutnya potongan rambut disimpan untuk disatukan dengan rambut Aliya. Setelah itu, SBY menggendong Ibas ke kamar. Ibas berias dan dilanjutkan dengan potong tumpeng oleh SBY.

Sekitar pukul 16.15 WIB, akan ada acara dodol dawet (jualan dawet) dan kreweng (pecahan genteng) dibagikan ke tamu undangan. Ibu Ani jualan dawet sambil menggendong bakul. SBY memayungi sambil menerima kreweng lalu dimasukkan ke dalam bakul yang digendong Ibu Ani.

Acara dilanjutkan dengan ramah tamah dan melepas ayam jantan muda. Kemudian acara Midodareni. Keluarga Ibas dan rombongan di Cikeas bersiap-siap sebelum menuju ke kediaman calon pengantin wanita di Fatmawati, Jakarta Selatan.

Akad nikah sendiri baru akan dilangsungkan Kamis mendatang, 24 November. Sementara resepsi akan menutup rangkaian prosesi pada Sabtu, 26 November mendatang.

Tenang Hadapi DBD! Menkes Pastikan RS Siap Tangani Pasien, Ini Imbauannya untuk Masyarakat
Apel persiapan keberangkatan bantuan kemanusiaan Indonesia ke Gaza

Tak Dapat Izin, Bantuan Kemanusiaan RI untuk Gaza Diterjunkan AU Yordania

 Bantuan kemanusiaan Indonesia via udara atau airdrop untuk warga Gaza, Palestina, diberangkatkan dengan menggunakan pesawat Hercules C-130 J milik TNI Angkatan Udara

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024